Xiaomi Mi Note 10 Ponsel Menawan Dengan Enam Kamera

Xiaomi Mi Note 10 Ponsel Menawan Dengan Enam Kamera

Xiaomi berinovasi dengan meluncurkan Mi Note 10. Smartphone pertama dengan kamera 108 megapiksel yang sangat menakjubkan. Bukan hanya itu, spesifikasi Xiaomi Mi Note 10 secara keseluruhan pun memikat, simak ulasan lengkapnya berikut ini.

Desain Mulus

Xiaomi Mi Note 10 memboyong desain yang bisa digambarkan sebagai perpaduan berbagai smartphone yang ada. Konsumen bisa memilih dari model berwarna hitam, hijau dan putih. Layar membulat di tepiannya tapi tidak terlalu mencolok. Ada bentuk tetes air kecil di bagian atas layar untuk wadah menempatkan lensa kamera depan. Bingkainya berwarna perak khusus untuk model berwarna putih gletser. Bagian atas dan bawah dari perangkat ini terlihat datar yang sekilas mirip dengan Huawei P30. Warna punggung digambarkan laksana mutiara dimana saat ponsel ini digerakkan maka akan menghasilkan siluet warna yang menarik yang otomatis memberikan tampilan yang mewah. Hanya saja bagian ini menjadi mudah kotor terkena sidik jari penggunanya. Tetapi untungnya Xiaomi telah  menyertakan case transparan dalam paket penjualan.

Di sudut kiri atas punggung ada modul kamera yang menonjol. Pengguna akan menemukan dua kamera terpisah di bawah modul. Di bagian depan dan belakang Mi Note 10 mendapat lapisan Gorilla Glass 5 yang akan melindunginya dari goresan dan benturan. Xiaomi melengkapi ponsel ini dengan koneksi headphone, mikrofon, speaker, dan port USB-C di bagian bawah. Di sisi kanan pengguna akan menemukan slot kartu dualsim, tombol power dan tombol volume. Bagian atas dilengkapi dengan mikrofon dan sensor inframerah.

Layar Memanjakan Pengguna

Layar terbaik adalah fitur yang dianggap normal di sebuah ponsel saat ini. Spesifikasi Xiaomi Mi Note 10 pun menawarkan layar terbaik. Itu adalah layar AMOLED 6,47 inci dengan resolusi 2340 x 1080 piksel. Kombinasi tersebut membuat semua konten yang ditampilkan di layar terlihat indah dan tajam. Warna-warna cemerlang memercik di layar menu maupun beranda. Layar responsif dan mudah dioperasikan dengan gesekan ujung jari. Perangkat ini beratnya mencapai 208 gram yang cukup berat bagi sebagian pengguna. Perangkat ini juga memiliki ketebalan hingga 9,7 milimeter yang disebabkan oleh baterai yang memiliki kapasitas besar.

Prosesor Cukup dengan Chip 730G

Xiaomi Mi Note 10 ditenagai oleh chip Qualcomm Snapdragon 730G. Perangkat ini juga dilengkapi dengan 6GB RAM dan memori penyimpanan internal sebesar 128GB. Tak ada slot untuk menambah kapasitas ruang penyimpanan sehingga pengguna harus puas dengan ukuran ROM yang ada. Dalam hal performa prosesor, pengguna tidak akan mengeluh. Perangkat ini dibekali dapur pacu yang cukup untuk melakukan banyak tugas. Game 3D yang berat seperti Asphalt 9 atau Call of Duty Mobile juga berjalan dengan baik. Selain itu, CoD secara otomatis mengatur game ke pengaturan tinggi dalam hal kinerja grafis dan frame rate. Itu selangkah lebih baik dibanding perangkat dengan prosesor dan chip video yang lebih kuat. Untuk penggunaan sehari-hari, secara umum pengguna akan mendapatkan pengalaman mobile sangat bagus. Seperti telah disebutkan di atas, ada pemindai sidik jari optik yang hadir di layar. Ini berfungsi seperti hampir semua pemindai jenis itu meski pemindai fisik tetap jauh lebih cepat untuk saat ini. Perangkat ini juga memiliki fitur pengenalan wajah yang jauh lebih tidak aman dibanding sidik jari, ini juga berfungsi dengan baik.

Perangkat dengan Enam Kamera

Yang pertama adalah kamera selfie 32 MP. Kamera depan ini memiliki fitur yang hampir tak terbatas dalam hal filter kecantikan. Selain itu, pengguna pun dapat bermain-main dengan berbagai jenis riasan. Pengguna dapat dengan cepat membuat foto selfie hitam-putih atau tampilan efek 70-an. Sebagai kamera utama, Mi Note 10 memiliki lima kamera berbaris vertikal di bagian belakang yang merupakan andalan dari smartphone ini. Pengguna bisa menggunakan kamera paling atas untuk membidik objek hingga 50 kali lebih dekat meski itu hanya fitur digital zoom, di mana kualitasnya tidak terlalu bagus. Sementara kemampuan zoom optik-nya hanya pembesaran hingga 5x. Kamera kedua memiliki kekuatan 12 megapiksel dan digunakan untuk mengambil mode potret atau bokeh. Subjek bisa dibidik dengan tajam, sementara latar belakangnya kabur.

Kamera yang paling dibanggakan oleh Xiaomi adalah bagian tengah dari lima lensa di bagian belakang. Kamera ini memiliki sensor 108 megapiksel, sehingga pengguna dapat menangkap segala macam detail dengan sangat apik. Hasil jepretan akan memiliki resolusi 12032 x 9024 piksel. Dengan cara tersebut pengguna dapat dengan mudah membuat cut-out setelahnya yang terlihat sangat keren. Itu juga berarti bahwa sebuah foto yang diambil bisa memiliki ukuran file hingga 30MB. Sayang spesifikasi Xiaomi Mi Note 10 tak memungkinkan untuk memperluas kapasitas memori sehingga pengguna harus puas mengandalkan ukuran memori internal yang ada. Modul lima kamera di atas konstruksinya sangat menonjol. Oleh karena itu, pemasangan cover untuk melindunginya sangat direkomendasikan.

Di bawah modul sensor 108 MP tadi pengguna akan menemukan kamera keempat. Ini memungkinkan pengguna mengambil foto sudut lebar untuk menampung lebih banyak obyek mendatar. Resolusinya yang 20 megapiksel sudah cukup memadai untuk mengambil gambar yang bagus. Dengan cara tersebut pengguna bisa menjepret obyek sekeliling, arsitektur, atau kelompok teman dengan cukup detail. Yang terakhir, ada kamera khusus untuk foto makro yang bagus. Ini memungkinkan pengguna mengambil foto objek dari dekat. Sensor sudut lebar juga sangat membantu. Foto terlihat bagus dan tajam dengan resolusi maksimum 1600 x 1200 piksel.

Fungsi seperti kecerdasan buatan (artificial intelligence) juga tersedia. Perangkat akan dengan pintar mengenali apa yang ingin difoto dan secara otomatis menyesuaikan pengaturan yang paling optimal. Pengguna juga dapat mengambil foto panorama atau memulai mode malam. Selain itu, ada banyak filter yang tersedia dan pengguna dapat menggunakan Google Lens, yang akan memberi lebih banyak informasi tentang apa yang dimasukkan dalam gambar.

Daya Tahan Baterai Cukupan

Kapasitas baterai yang dibawa Mi Note 10 sebesar 5260 mAh dan itu termasuk cukup besar. Performa baterai secara umum juga bagus. Untuk penggunaan yang cukup bervariasi mulai dari mendengarkan musik, mengobrol melalui WhatsApp, browsing berbagai situs, menonton film di Disney Plus dan memeriksa berita melalui Feed masih menyisakan banyak daya baterai. Pabrikan pun sudah menyediakan pengisi daya 30 Watt yang akan memastikan bahwa proses pengisian baterai sampai penuh bisa selesai dalam sekitar 70 menit

Harga Xiaomi Mi Note 10

Xiaomi Mi Note 10 menawarkan banyak kelebihan, meski tentu saja tidak semuanya. Desainnya indah meski agak generik. Berkat enam kamera, pengguna dapat mengambil foto yang bagus di hampir segala situasi. Kamera 108 megapiksel yang dimilikinya bisa menangkap banyak detail, tetapi juga memiliki ukuran file yang besar. Layar terlihat bagus, baterai memiliki kapasitas besar lengkap dengan fungsi pengisian cepat yang sangat bagus. Sayangnya, Xiaomi tidak membekali perangkat ini dengan Android 10. Harga Xiaomi Mi Note 10 untuk pasar Indonesia dibanderol sekitar Rp.6,2 juta dan menawarkan pilihan warna Glacier White, Aurora Glacier, dan Midnight Black.

RajaBeli.com

RajaBeli.Com melayani pembelian dan pembayaran di ebay, aliexpress, amazon, paypal dan ratusan situs jual beli Online diseluruh dunia, dengan Aman, Mudah dan Bergaransi

Post Comment